Skip to content

Buruan Lakuin Hal Ini Kalau Ada Paku Di Ban Kendaraanmu

Pemilik kendaraan seperti mobil dan motor banyak yang membiarkan paku masih menancap dan menempel. Tapi adapun juga yang langsung mencabut dan menambalnya. bagaimana sih cara benarnya? Dicabut ataukah dibiarkan begitu saja menempel?

Ada pakar ban yang mengatakan bahwa sebaiknya paku tersebut secepatnya dicabut lalu ditambal.

“Yang benar itu mestinya harus sesegera mungkin dicabut dan ditambal, jangan didiamkan begitu lama walaupun tidak terjadi kebocoran pada ban,” ucap Bambang Hermanu Hadi yang dikutip dari GridOto.com. Bambang Hermanu Hadi ini selaku Manager di Training and Product Knowledge PT Sumi Rubber Indonesia selaku produsen ban Dunlop yang ada di Indonesia. “Karena bila didiamkan begitu saja, nantinya akan dapat berisiko merusak ban,” tambahnya. Hal ini disebabkan karena saat paku tersebut ikut berputar dan saat posisinya berada di jalan mungkin juga akan bisa semakin merusak ban kendaraaan.


Karena terjadi adanya tekanan yang diakibatkan oleh bobot mobil atau motor ke ban sehingga paku tersebut akan semakin masuk kedalam dan membuat lubang jadi semakin besar. Paku yang semakin masuk ini juga akan membuat lapisan ply kawat baja ikut terkena paku.


Alhasil bisa membuat lapisan ply kawat baja berkarat dan bahkan bisa putus. Bila sudah terjadi demikian, kerusakan ban juga akan semakin parah dan umur ban tersebut dan juga tidak akan bisa bertahan lama.

Lebih baik bila ada benda asing seperti paku yang menancap, walaupun tidak bocor segera cabut. Nah, itulah hal yang harus kalian lakukan saat ada paku menancap di ban kalian.

Kolom Komentar

Artikel lainnya